BATAM – Pemerintah Provinsi Kepulauan
Riau menjamin warga Kepri yang akan pulang kampung atau mudik lebaran bisa
terangkut seluruhnya setelah adanya kepastian tambahan armada dari operator
kapal laut dan pesawat udara mengantisipasi lonjakan penumpang.
Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Kepri, Muramis mengatakan, untuk menjamin
keamanan dan kenyamanan penumpang selama mudik maka pihaknya bersama instansi
terkait seperti Adpel, Pelni, bandara, dan Polda akan men-sweeping calo-calo
tiket saat H-7 dan H+7. Selain itu, pihaknya juga memastikan, semua angkutan
Lebaran tahun ini siap beroperasi pada H-7 dan H+7.
”Nantinya akan dibuka Posko di pelabuhan dan bandara, yang akan diisi
petugas kesehatan, polisi, dan ambulans. Langkah itu dilakukan untuk
mengantisipasi kejadian yang tidak diinginkan masyarakat pada saat mudik
lebaran,” katanya, Senin (6/8).
Penertiban calo dilakukan untuk mengantisipasi lonjakan harga tiket, sebab
salah satu faktor utama naiknya harga tiket karena permainan yang dilakukan
calo. Untuk itu, masyarakat dihimbau untuk membeli tiket di loket resmi bukan
lewat calo.
”Penumpang juga harus membeli tiket di agen resmi, jangan membeli kepada
calo terutama tiket Pelni,” kata Muramis.
Terkait penambahan kapal dan pesawat, Muramis mengatakan, sejumlah operator
kapal laut telah menyiagakan beberapa unit kapal tambahan untuk mengantisipasi
lonjakan penumpang begitupun dengan pesawat udara. Contohnya maskapai
penerbangan Lion Air akan menambah ekstra flight sesuai permintaan di H-7 dan
H+7. Operator kapal laut juga diperkirakan akan memberangkatkan kapalnya tidak lagi
sesuai dengan jadwal, sebab nantinya kapal langsung berangkat jika penumpang
sudah penuh,
Lewat Singapura
Sebagian warga Batam yang akan mudik lebaran ke Pulau Jawa memilih
untuk melewati jalur Singapura karena harga tiketnya dinilai lebih murah disbanding
langsung membeli tiket ke Jakarta atau Bandung.
Districk Manager Batavia Air Batam Sandy mengatakan, warga Batam yang akan
mudik lewat Singapura tiketnya bisa dibeli dari Batam, sebab Batavia
memberlakukan penjualan tiket via internet. Caranya, mengakses internet dan
membuka info penjualan tiket Batavia Air, dari situ konsumen bisa langsung
melakukan transaksi.
"Bisa langsung beli pakai kartu kredit atau datang langsung ke kantor
Batavia di Penuin, Bandara Hang Nadim atau bisa bayar di agen-agen," jelasnya.
Dia membenarkan biasanya calon penumpang jika persediaan tiket penerbangan domestik tujuan Jakarta, Bandung, Jawa habis terjual memilih jalur penerbangan lewat Singapura. Ada juga yang memesan tiket ke daerah tujuan tersebut via Singapura dan pesannya di Batam. Meski demikian, jumlah warga Batam yang memanfaatkan jalur Singpaura untuk mudik tidak terlalu banyak. (gus).
Dia membenarkan biasanya calon penumpang jika persediaan tiket penerbangan domestik tujuan Jakarta, Bandung, Jawa habis terjual memilih jalur penerbangan lewat Singapura. Ada juga yang memesan tiket ke daerah tujuan tersebut via Singapura dan pesannya di Batam. Meski demikian, jumlah warga Batam yang memanfaatkan jalur Singpaura untuk mudik tidak terlalu banyak. (gus).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar