Kepulauan
Anambas yang terletak di Provinsi Kepualauan Riau dinobatkan sebagai Pulau
Tropis terindah di Asia menurut versi CNN.com beberapa waktu lalu. Betapa
tidak, pulau yang sudah cukup dikenal masyarakat dunia itu memiliki pantai dan
pasir putih yang sangat cantik dan menjadi habitat penyu langka, lalu salah
satu pulau yakni Pulau Bawah sangat terkenal dengan Lagunanya dengan air
berwarna biru jernih dan di dasar laguna terdapat ikan serta terumbu karang
yang dapat terlihat secara jelas dari permukaan air.
Sebagai negeri kepualauan, Indonesia memiliki banyak pulau
cantik dan eksotik sepertihalnya Bali, namun tidak semua pulau yang cantik
tersebut dikenal karena belum dikelola secara profesional. Sepertihalnya
kepulauan Anambas yang baru menjadi salah satu Kabupaten di Provinsi Kepualaun
Riau (Kepri).
Baru baru ini, Kepulauan Anambas terpilih sebagai pulau
tropis tercantik di Asia menurut versi CNN.Com. Publikasi yang diumumkan pada
17 April 2012 tersebut menyebutkan bahwa Kepulauan Anambas khususnya Pulau
Bawah merupakan pulau tropis yang memiliki keindahan alam yang eksotik dan
mengalahkan pulau pulau paling cantik lainnya di Asia. Menurut CNN.Com ada lima
pulau tercantik di Asia tahun ini yang dinominasikan Pulau Koh Cang di Thailand, Langkawi di Malaysia, Kepulauan
Anambas di Indonesia, Teluk Halong di Vietnam dan Similand Islands di Thailand.
“Sulit memang menentukan pulau
tropis yang paling cantik di Asia karena masing masing pulau menyimpan berjuta
pesonanya, namun Kepulauan Anambas dinilai paling cantik dengan hmparan samudra
biru nan luas, lokasi penyelaman laut yang tersembunyi, serta kehidupan
laut dengan biota-biota laut dan terumbu karang yang masih alami,” kata
Herman Ho, Managing editor Boath Asia 2012 yang merupakan salah satu panitia
pemilihan pulau tropis tercantik di Asia yang dimuat CNN.Com.
Terpilihnya Kepulauan Anambas
sebagai pulau tropis tercantik di Asia cukup mengejutkan karena di dalam negeri
sendiri wilayah ini belum dikenal secara baik, namun di luar negeri ternyata
sudah banyak masyarakat dunia yang mengetahuinya. Itu terlihat dari banyaknya
turis asing yang mengunjungi Kepulauan Anambas untuk berwisata. Sayangnya,
meski memiliki potensi besar namun belum banyak pembangunan infrastruktur di
Kepulauan Anambas. Untuk menjangkau daerah ini pun masih cukup sulit karena
terbatasnya sarana transportasi.
Bupati Kabupaten Anambas, Drs Tengku
Mukhtaruddin mengatakan, Kabupaten Kepulauan Anambas baru berdiri pada
tahun 2008 berdasarkan UU No 33 tahun 2008. Daerah yang awalnya bergabung
dengan Kabupten Natuna ini terdiri dari 238 pulau besar dan kecil yang
kebanyakan belum berpenghuni. Sebagai kabupaten baru, Anambas belum memiliki
infrastruktur yang memadai meskipun banyak pulau yang berpotensi untuk
dikembangkan sebagai obyek wisata.
Untuk mencapai Anambas yakni kota Tarempa
dari Batam bisa menggunakan pesawat komersil seperti Sky Avition yang
terbang setiap hari Selasa, Kemis dan Sabtu dengan rute dari Matak-Tanjung
Pinang-Jakarta pp.), kemudian Deraya Airlines (6x seminggu: Batam-Tanjung
Pinang- Matak pp.) dan Fokker 50 (6x seminggu: Matak-Batam-Jakarta pp.).
Sedangkan transportasi laut dilayani oleh KM. Bukit Raya (2x sebulan), KM.
Gunung Bintan (2x sebulan) dan KM. Trigas (2x sebulan), serta MV. VOC BATAVIA (Rabu:
Tanjung Pinang-Tarempa; Jum’at: Tarempa- Tanjung Pinang).
Hotel
yang ada di Kabupaten Kepulauan Anambas adalah: Hotel Terempak Beach dengan kapasitas
kamar 40 berada di Kecamatan Siantan kemudian Wisma Anambas Indah dengan kapasitas
20 kamar di kecamatan Siantan, Wisma Sakura kapasitas 20 kamar di Kecamatan
Siantan. Wisma Tanjung Indah kapasitas 40
kamar di Kecamatan Siantan. Sementara itu, Restoran dan Rumah makan yang ada di
Kabupaten ini antara lain, Restoran Siantan Nur (daya tampung 60 orang di
Kecamatan Siantan), Restoran Laluna (60 orang di Siantan) dan Restoran Sakura
(40 orang di Siantan).
Dari Tarempa atau Maltak, pengunjung selanjutnya bisa menikmati keindahan pulau pulau di Anambas yang masih asri seperti Pulau Bawah yang terpilih sebagai pulau tropis terindah di Asia versi CNN.Com.
Dari Tarempa atau Maltak, pengunjung selanjutnya bisa menikmati keindahan pulau pulau di Anambas yang masih asri seperti Pulau Bawah yang terpilih sebagai pulau tropis terindah di Asia versi CNN.Com.
Keindahan Pulau Bawah memang belum
dikenal secara luas oleh masyarakat Indonesia namun bagi masyarakat mancanegara
ternyata pesona Anambas khususnya Pulau Bawah telah mengundang decak kagum dan
menjadi magnet untuk dikunjungi.
Selain memiliki keindahan pantai
dengan air yang jernih dan pasir putih, Pulau Bawah terkenal dengan Lagunanya.
Laguna adalah semacam danau air laut yang terpisah dari lautan lepas karena
bentang alam yang membentuknya. Laguna di gugusan Pulau Bawah dibentuk oleh
gugusan pulau di tengah lautan lepas. Airnya berwarna biru jernih. Pemandangan
di dasar laguna termasuk ikan-ikan dapat terlihat jelas dari permukaan air.
Pasir putih menyelimuti dasar laguna, dan terdapat terumbu karang di beberapa
titik pulau tersebut.
Seorang warga Amerika Serikat yang
pernah mengunjungi Pulau Bawah, Peter Michael Timmer mengatakian, Laguna yang
ada di Pulau Bawah adalah salah satu yang terbaik di dunia, sekelas dengan
Laguna Bora-Bora di Tahiti. Peter sudah berpengalaman mengunjungi banyak Laguna
di Dunia dan dia merasa kagum dengan keindahan Laguna di Pulau Bawah.
Gugusan Pulau Bawah terdiri dari empat gugusan pulau
kecil lainnya dengan luas keseluruhan 99,739 hektar. Jarak tempuh dari tarempa
ke Pulau Bawah sekitar tujuh jam bila menggunakan alat transportasi pompong
(perahu bermotor), sementara bila menggunakan speed boat sekitar empat jam.
Berbagai eksotisme akan ditawarkan kepada pengunjung, antara lain adalah
Diving, Snorkeling, Fishing, Swimming dan lainnya. (gus)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar